Kodim 0831/Surabaya Timur Gelar Apel Kesiapsiagaan untuk Antisipasi Perkembangan Situasi

    Kodim 0831/Surabaya Timur Gelar Apel Kesiapsiagaan untuk Antisipasi Perkembangan Situasi

    SURABAYA - Kodim 0831/Surabaya Timur telah menggelar apel kesiapsiagaan sebagai langkah antisipasi terhadap perkembangan situasi cuti bersama dan libur nasional, serta dalam menghadapi pencoblosan pemilu tahun 2024. Acara ini berlangsung di lapangan Makodim, Jl. Mulyorejo Indah 1 No. 4. Sabtu (10/02/24)

    Mayor Arm Imam Subandi, Danramil 0831/05 Rungkut selaku Komandan Siaga Satuan setingkat peleton (Dan SST 3), memimpin apel kesiapsiagaan dengan mengajak anggota untuk melaksanakan tugas dengan tanggung jawab dan keikhlasan. "Ini adalah sebuah kehormatan dan amal ibadah, " ujar Mayor Imam Subandi.

    Letkol Inf Didin Nasruddin Darsono, S. Sos., M. Han, Dandim 0831/Surabaya Timur, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan instruksi dari Komando atas untuk mengantisipasi potensi kerawanan selama cuti bersama Isra Mikraj dan libur nasional Tahun Baru Imlek, serta mengantisipasi gangguan menjelang pencoblosan. Tujuannya adalah memastikan keamanan dan ketertiban di wilayah Surabaya.

    "Kita harus selalu siap dan siaga untuk memastikan keamanan, kenyamanan, dan kondusifitas di wilayah teritorial Kodim 0831/Surabaya Timur, " tegas Letkol Inf Didin Nasruddin Darsono.

    Selain satuan setingkat peleton yang melaksanakan siaga, Babinsa di wilayah binaan diminta untuk melakukan monitoring, patroli, dan memaksimalkan kerjasama dengan Instansi terkait serta dengan mitra binaan untuk mengumpulkan informasi tentang situasi dan kondisi di wilayah.

    "Segala sesuatu yang dapat mengganggu keamanan harus segera dicegah, " pungkas Letkol Inf Didin Nasruddin Darsono. Dengan langkah-langkah ini, diharapkan wilayah Kodim 0831/Surabaya Timur tetap kondusif dan aman bagi seluruh warganya.

    surabaya
    Arif Rido

    Arif Rido

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 0831/01 Simokerto Pengamanan...

    Artikel Berikutnya

    Kodim 0831 Surabaya Timur kegiatan Komsos...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Hendri Kampai: Kampung Tematik Produktif, Langkah Menuju Kemandirian Ekonomi Nasional
    Hendri Kampai: Ojek Online Milik Negara, Bayar Aplikasi Pakai Pajak Penghasilan!
    Hendri Kampai: Penjara, Sekolah Kehidupan bagi Si Tukang Nyasar
    Hendri Kampai: Menteri Pertanian Bukan Sekedar Jabatan, Tapi Tantangan Untuk Menyejahterakan Petani
    Menguak Alasan Kuat RM Margono Djojohadikoesoemo Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional

    Tags