SURABAYA - Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Koramil 0831/06 Kenjeran bersama tiga pilar Kecamatan Kenjeran menggelar apel gabungan dan patroli Bersama pada Sabtu malam, 31 Agustus 2024 di halaman Kantor Polsek Kenjeran.
Kegiatan ini dilakukan untuk mencegah aksi geng motor, tawuran antar kelompok, dan tindakan kriminal di wilayah hukum Polsek Kenjeran. Apel gabungan dihadiri oleh Danramil 0831/06 Kenjeran beserta anggota, Kapolsek Kenjeran beserta anggota, Camat Bulak beserta jajaran, dan Satpol PP Kenjeran.
"Patroli bersama ini merupakan langkah preventif untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Kenjeran, " ujar Danramil Kenjeran Mayor Cba Eko Wahyudi. "Kami ingin memberikan rasa aman kepada masyarakat dan mencegah terjadinya aksi kriminalitas."
Baca juga:
Babinsa Gubeng Pengamanan Ibadah Malam Natal
|
Patroli bersama dilakukan dengan menyisir sejumlah titik rawan di wilayah Kenjeran, seperti tempat berkumpulnya anak muda, jalan protokol, dan area perkampungan. Petugas gabungan juga melakukan pengecekan identitas dan barang bawaan warga yang dicurigai.
"Kami akan terus melakukan patroli rutin dan meningkatkan kewaspadaan, " tegas Kapolsek Kenjeran. "Kami juga mengimbau kepada masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan dan melaporkan kepada pihak berwenang jika melihat hal-hal yang mencurigakan."
Dengan adanya patroli bersama ini, diharapkan dapat menekan angka kejahatan dan menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah Kenjeran.